Pengaruh WAG (Whatsapp Group) terhadap Kemampuan Pemahaman Matematis Siswa SMP Negeri 4 Pekalongan

Pengaruh WAG (Whatsapp Group) terhadap Kemampuan Pemahaman Matematis Siswa SMP Negeri 4 Pekalongan

Authors

  • Dewi Azizah
  • Amalia Fitri

Abstract

Penyebaran virus Covid-19 mengakibatkan pembelajaran dilakukan secara online. Penggunaan
media pembelajaran merupakan salah satu solusi yang digunakan guru dalam menyampaikan materi. Media yang digunakan dalam
penelitian ini adalah LKS dan video pembelajaran. Media dapat membantu siswa dalam mempermudah
memahami materi yang diberikan oleh guru. Selain itu, media dapat menumbuhkan minat
belajar siswa, sehingga kemampuan pemahaman matematis siswa menjadi lebih baik. Penelitian ini bertujuan untuk
mendeskripsikan penerapan WaG terhadap kemampuan pemahaman matematis siswa.
Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP
Negeri 4 Pekalongan yang terdiri dari 7 kelas. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan cara random
sampling. Teknik pengumpulan data melalui tes. Data dianalisis menggunakan uji t melalui SPSS.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pembelajaran WaG berbantuan LKS dan video pembelajaran
menghasilkan kemampuan pemahaman matematis yang lebih baik dibandingkan pembelajaran WaG berbasis tugas.
Kata kunci: WaG, kemampuan pemahaman matematis, LKS, video pembelajaran

Biografi Penulis

Dewi Azizah, Universitas Pekalongan

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Amalia Fitri, Universitas Pekalongan

[Keguruan dan Ilmu Pendidikan